#CeriTa Syabila "Orang-orang kemana?"





Coba kalau lihat dua foto ini, apa yang terpikir?
Ngga ada penakutnya sama sekali kaan.. Naik kuda maunya sendirian. Tapii rada panik juga si dia, antara exciting dan takut, berpadu deh.. Hehehe...

Yaa intinya berani buat coba yang ngga biasa.

Di usia 4 tahunnya itu, dia memang bukan tipe yang suka cerita tentang sesuatu panjang lebar atau betah duduk lama di samping Aki&Utinya (Kakek-Nenek), juga Uwa dan Tantenya. Dia lebih suka keliling, bergerak bebas sesuka hati, yang terkadang "musti" dalam pengawasan, ihihiii ^^ Lewat sedikit, sepertii akuarium di rumah jadi "korban", bertebaran makanan ikan, uhui uhuiii. *elus elus ikannya

Itu deh sekilas #CeriTanya.

Terakhir ada #CeriTa yang lucu dari dia nih, tepatnya Minggu lalu saat kunjungan ke rumah Aki. Jadi saat itu selepas Ashar dia tidur, saya pun yang kebetulan usai event di luar jadi merasa ngantuk. Bagaimana tidak, berangkat nuju event sekitar jam 4, sampai di rumah sekitar Zuhur. Maka saat ada kesempatan merebahkan kaki, saat itu pula saya tertidur. Lho kok jadi cerita saya, kembali ke dia.

Di saat tertidur yang lumayan terasa pulas itu, kemudiaaan terdengar suara tangisan dan berkata "Kemana orang-orang? Aku sendirian". Awalnya suara itu saya hiraukan, sampai terdengar yang kedua, suara itu makin dekat ke kamar. Segera membuka pintu, lalu dia meluk sambil nangis tersedu-sedu. Diajaklah ke sofa, sambil menenangkannya. Kebetulan ruang tengah saat itu gelap, ternyata memang tidak ada orang lagi selain kami berdua.

Selama duduk berdua itu, posisinya saya di sebelah kiri dia di kanan. Dia menaikkan kakinya, sambil memunggungi saya. Masih terdengar isaknya, sambil saya mengelus rambutnya agar tenang. Pelan-pelan dia mulai tenang, sampai sekitar hampir setengah jam ada yang datang. Daaan itu Mamanya, membawa kantong plastik, yang begitu nutup pintu baru ngeh kalau anaknya itu nangis.

"Lho nangis?" sambil menghampiri dan Si Bocil juga menghampiri kemudian nangis lagi.

Si Mama ngga ngeh kalu Bocilnya ditinggal terbangun dan nangis. Yaa karena begitu bangun tidur, dia ngga nemu siapapun kali yaa, tambah lagi ruangan yang gelap, jadi syok. Di sampingnya dan melihat dia sesegukan, sembari mau ketawa tapi memelow juga, jadinya lucu. Keingat lebai bilang "Kemana orang-orang? Aku sendirian" sambil nangis nyariin ngga ada siapapun.

CeriTa si Mamanya, dia protes gini, "Aku sendirian Ma, cuma ada Tante". Terasa lebai kedengarannya, tapi yaa entahlah dia begitu.

Yaya, suara tangis tersedu-sedu itu pun akhirnya membangunkan saya, yang saat itu tertidur dan belum shalat Ashar. Setelah sebelumnya mengira, itu mimpi apa nyata, tapi memang nyata. ^_^

.

Komentar